oleh

Halal Bi Halal YAPMI Dihadiri Jenderal Victor Dari Staf Ahli BNN

JAKARTA – PublikasiNews.Com | Nuansa lebaran masih terasa di gedung YAPMI/Yudo (Yayasan Pembina Model Indonesia) yang berlokasi di Jalan Kelapa Puan Raya Nomor 1, Kelapa Gading Jakarta Utara yang digelar sekitar pukul 16.00 WIB pada, Sabtu (07/05/2022).

KLiK – LIKE & SubSCRIBE Video-nya :

Ketua Umum YAPMI Pusat Iwan Setiawan Masse menyampaikan permohonan ma’af serta membacakan do’a kesuksesan.
“Mohon Maaf Lahir Batin,” ujarnya kepada semua model yang hadir beserta orang tua pendamping.

Iwan Masse juga mengungkapkan bahwa bagi masyarakat di indonesia dan bersama media yang telah berpatner dengan YAPMI untuk persiapan Grand Final Indonesia Top Model 2022 di bulan Juni dari 34 provinsi di Indonesia akan masuk Grand Final akan karantina di Jakarta.

Iwan Setiawan Masse Ketua Umum YAPMI, Iwan Setiawan Masse (T-Shir Hitam) didampinggi penasehat YAPMI, Brigjen Dr.Victor Pudjiadi, SpB, FICS, DFM (Berkopiah) saat memberikan amanat sambutannya dalam acara Halal Bi Halal yang dilaksanakan bertempat di gedung YAPMI/Yudo Kelapa Gading, Jakarta Utara pada, Sabtu (07/05/2022) sore.dok-istimewa

Ketua Umum YAPMI Iwan Setiawan Masse mohon kepada semua pihak sponsor,donatur, pemerintah daerah dan pusat buat ikut mensport acara nanti di bulan Juni di mana ada UMKM dari tanggal 19 Juni – 26 Juni 2022 di kantor Pusdiklat Kemangisan Jakarta Barat dimana ada UMKM dan karantina peserta.

Iwan Setiawan Masse Ketua Umum didampinggi penasehat YAPMI, Brigjen Dr.Victor Pudjiadi, SpB, FICS, DFM dari staf ahli BNN. Beserta semua murid YAPMI academy berkumpul untuk Halal Bi halal di Gedung YAPMI dan beberapa team media patner YAPMI dan Majalah Model Indonesia (MMI).

Kegiatan Halal bi halal yang dilaksanakan atas inisiatif Ketua umum YAPMI kali ini mendapat reaksi positif dan support dari seluruh tallen binaan serta para orang tua dan media yang tergabung di Forum Wartawan Jakata (FWJ) Indonesia.(*/dok-ist./hms-fwj/Reff./ZARK)

Komentar

News Feed