oleh

Serah Terima Jabatan dilakukan Jenderal Mulyono kepada Jenderal Andika di Markas Besar TNI Angkatan Darat

Jakarta, Publikasinews.com – Jenderal Andika Pekasa resmi menjabat sebagai Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) usai serah terima jabatan hari ini. Serah terima jabatan oleh Jenderal Mulyono kepada Jenderal Andika di Markas Besar TNI Angkatan Darat.

“Kepada Jenderal TNI Andika Perkasa, saya ucapkan selamat dan sukses atas kepercayaan negara untuk mengemban tugas Kepala Staf Angkatan Darat,” kata Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto dalam pidatonya sebagai inspektur upacara, Kamis, 29 November 2018.

Acara serah terima jabatan ini dimulai pada pukul 08.00 WIB. Adapun acara ini dihadiri oleh sejumlah tokoh antara lain, mantan Panglima TNI Jenderal (Purn) Gatot Nurmantyo, Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Wiranto, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan, Ketua MPR Zulkifli Hasan, Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana Siwi Sukma Adji dan Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) Marsekal Yuyu Sutisna.

Kamis pekan lalu, Presiden Joko Widodo atau Jokowi melantik Jenderal Andika Perkasa sebagai KSAD menggantikan Jenderal Mulyono yang memasuki masa pensiun. Jokowi menyebut Andika Perkasa punya rekam jejak yang baik untuk diangkat jadi KSAD.

Sebelum dilantik sebagai KSAD, Andika Perkasa memegang tongkat komando Panglima Komando Cadangan Strategis TNI AD atau Pangkostrad. Andika merupakan lulusan Akademi Militer 1987. Red

Komentar

News Feed