oleh

Pangkoopsau I: Keselamatan Terbang dan Kerja Prioritas Utama

Jakarta, Publikasinews.com – Mengawali kedinasannya sebagai Panglima Koopsau I, Marsekal Pertama TNI Nanang Santoso melakukan entry brefing Bersama Para Asisten Koopsau I serta Para Komandan Lanud dan Para Komandan Skadron di Ruang Rapat Suryadharma Makoopsau I. (29/12/2017).

Didepan para undangan Pangkoopsau I memberikan beberapa penekanan penting yang perlu menjadi perhatian, “Lambangja (Keselamatan Terbang dan Kerja) is The Highest Priority”, menurutnya istilah tersebut bukanlah hanya slogan saja, melainkan realisasinya harus betul-betul dilaksanakan demi suksesnya suatu misi, baik itu misi latihan maupun misi operasi.

Pangkoopsau I juga menghimbau kepada Para Komandan satuan agar selalu rutin memberikan pendekatan dan pengarahan kepada Prajurit dengan memanfaatkan Jam Komandan ataupun kegiatan lainnya, sehingga permasalahan ataupun pelanggaran dapat diminimalisir.

“Pemanfaatan asset juga diharapkan dapat mensejahterakan anggota serta perkuat silaturahmi dengan Polri, Satuan Samping maupun Istansi terkait lainnya sehingga kita selalu dapat bersinergi dalam melakukan tugas-tugas kedinasan. Manfaatkan pula pendekatan dengan rekan-rekan media baik dengan Media cetak, Elektronik ataupun media online.” tegasnya.

Di bidang Operasi dan Latihan, Alumni AAU 88/A ini melihat adanya potensi ancaman khususnya di wilayah Koopsau I, maka seyogyanya Koopsau I harus mampu melaksanakan Operasi Maritim dan Operasi Payung Udara.

“Diharapkan seluruh Komandan Lanud memprioritaskan kesiapan Alutsista, keamanan alutsista serta yang terpenting dari itu adalah tidak ada toleransi terhadap Lambangja.” ucapnya.

Sebagai penutup Pangkoopsau I memotifasi seluruh jajarannya dengan Motonya; “Saya harus punya kualitas, Saya harus bermanfaat dan Saya Malu berbuat cela”. (Yan/Penkoopsau I)

Komentar

News Feed